Bagi cewek manis ini, organisasi kampus adalah panggilan jiwa. Hoby berorganisasi sekaligus membuka jalan lebih banyak melakukan interaksi dengan berbagai orang dengan beragam latar belakang yang dimiliki. Demikian ditegaskan mahasiswa AMIK Makassar, Asih Purnamasari
Organisasi kampus tandas wanita yang lahir 24 tahun lalu, memberi pendidikan dan pengalaman sangat bermanfaat, dan sekaligus menjadi modal ketika harus bersentuhan langsung dengan masyarakat, setelah merampungkan jenjang studi di kampus.
Wanita yang memilih jurusan manajemen informatika dan komputer ini, mendambakan, sukses meniti jenjang studi sekaligus akan menjadi keterampilan utama guna memasuki dunia nyata dan dunia kerja di tengah masyarakat dengan tingkat persaingan sangat ketat, kata salah seorang peserta pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan Kopertis Wilayah IX Sulawesi akhir Mei 2011. (asyir)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar