Minggu, 19 April 2009

STIE MUHAMMADIYAH MAMUJU WISUDA 94 ALUMNI

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Mamuju, Sulawesi Barat, mewisuda 94 alumni, terdiri atas 61 alumni program studi Manajemen, serta 33 alumni program Ilmu Ekonomi dan Studi Pem-bangunan, di Mamuju, Sulawesi Barat, Sabtu, 14 Maret 2009.
------------


STIE MUHAMMADIYAH MAMUJU WISUDA 94 ALUMNI

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Mamuju, Sulawesi Barat, mewisuda 94 alumni, terdiri atas 61 alumni program studi Manajemen, serta 33 alumni program Ilmu Ekonomi dan Studi Pem-bangunan, di Mamuju, Sulawesi Barat, Sabtu, 14 Maret 2009.

Lulusan terbaik pada wisuda tahun ini atas nama Hasan dari program studi Manajemen, dan atas nama Mirawati dari program Studi Pembangunan.

Ketua STIE Muhammadiyah Mamuju, Herman Callo ST MM, mengatakan alumni STIE Muhammadiyah Mamuju diharapkan tidak hanya memiliki kecerdasan intelektual, tetapi juga memiliki kecerdasan spiritual.

Kecerdasan spiritual yang dimiliki alumni diharapkan mampu menjadi penyeimbang (balance) dan menjadi filter terhadap segala bentuk niat dan perbuatan negatif, baik di tempat tugas maupun di tengah tengah masyarakat.

“Para alumni diharapkan beramal ilmiah dan berilmu amaliyah, sehingga pengusaan ilmu pengetahuan dan teknologi, senantiasa ditunjang oleh keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa,” tutur Herman.

Indikator Kesarjanaan

Koordinator Kopertis Wilayah IX Sulawesi, Prof Dr HM Basri Wello MA, pada kesempatan tersebut mengatakan, sedikitnya ada empat indikator kesarjanaan, yakni konseptual, kreatif, fleksibel, dan lebih bertanggungjawab.

Konseptual artinya memiliki konsep yang jelas dalam setiap mengajukan pendapat, dan kritikan. Seorang sarjana juga tidak mudah menyalahkan atau membenarkan sesuatu pendapat. Juga tidak terlalu mudah mendukung, tetapi didasari akal sehat dan berbagai pertimbangan.

“Seorang sarjana harus kreatif, serta lebih fleksibel dalam menghadapi berbagai kritik. Yang tak kalah pentingnya, seorang sarjana lebih bertanggungjawab terhadap amanah dan tugas yang diembannya,” tandasnya.

Selain Koordinator Kopertis IX Sulawesi dan Ketua STIE Muhammadiyah Mamuju, turut memberikan sambutan Wakil Bupati Mamuju, H Umar P MM, dan Ketua Muhammadiyah Wilayah Sulbar Drs KH Yusuf Tuali. Acara wisuda selain dihadiri para wisudawan dan keluarganya, juga dihadiri sejumlah undangan. (win)

Tabloid CERDAS, Makassar
No. 31, Vol IV, April 2009

[Terima kasih atas kunjungan, komentar, kritik, dan saran-saran Anda di blog Majalah "Cerdas"]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar